Berbicara tentang panduan menikmati wine tentu bukan hanya soal meminumnya saja, tetapi juga pengalamannya. Anda bisa kunjungi www.sherbrookecellars.com untuk mendapatkan informasi lengkap tentang wine dan menemukan produk wine berkualitas.
Perlu diketahui, terdapat beberapa hal mendasar yang perlu diketahui saat Anda akan meminum wine. Mulai dari pemilihan jenisnya, bentuk gelas, hingga makanan pendampingnya semua perlu diperhatikan.
Panduan tersebut dimaksudkan agar Anda dapat merasakan esensi minum wine yang sebenarnya. Nah, berikut ini adalah beberapa panduan sederhana yang bisa diikuti pada saat hendak menikmati minuman wine.
Panduan Menikmati Wine
Pada kali ini akan dibahas tentang bagaimana panduan menikmati wine secara sederhana. Anda dapat menggunakan panduan tersebut untuk memperoleh sensasi maksimal saat menikmati minumannya.
Berikut adalah panduannya:
1. Pilih Jenis Sesuai Selera
Langkah pertama adalah pilihlah jenis yang sesuai dengan selera pribadi Anda. Seperti diketahui, minuman ini biasa dibedakan menjadi beberapa macam seperti putih, sparkling, merah, ataupun rose.
2. Suhu Penyajian
Suhu penyajian bisa memberikan pengaruh terhadap rasa ataupun aroma minumannya. Pada jenis merah biasanya disajikan di suhu 16 sampai 18 derajat celsius, untuk yang putih disajikan dalam suhu dingin 8 sampai 12 derajat celcius.
Sedangkan pada jenis sparkling umumnya disajikan di suhu 6 sampai 8 derajat celsius supaya gelembung tetap bisa tampil secara baik. Perhatikan suhu penyajian ini supaya rasa dari minuman keluar secara optimal saat disajikan.
3. Pilih Gelas yang Sesuai
Pilihlah gelas yang memiliki mangkuk cukup besar supaya aroma serta rasa khas dari minumannya bisa keluar secara sempurna. Hal itu karena jika ukurannya kecil dapat memengaruhi rasa serta membuat aroma menjadi terbatas.
4. Cium Aromanya
Berikutnya, pastikan sebelum meneguk minumannya, ciumlah terlebih dahulu aromanya dengan cara memutar sedikit gelasnya kemudian hirup mendalam. Dari aromanya bisa diketahui petunjuk tentang umur, kualitas, hingga komposisi anggur yang dipakai dalam pembuatannya.
5. Nikmati Tegukannya
Pada saat mulai minum, cobalah untuk memperhatikan setiap rasa yang muncul. Wine dengan kualitas terbaik mempunyai komposisi seimbang antara tanin, rasa manis, dan juga keasaman.
Perhatikanlah setiap perubahan rasa yang muncul seiring adanya interaksi dengan lidah. Anda bisa merasakan awal sentuhan di lidah sampai pada akhirnya mendapatkan aftertaste setelah minumannya ditelan.
6. Sesuaikan Dengan Makanan Pendamping
Biasanya wine akan dinikmati dengan makanan pendamping yang bisa menciptakan pengalaman kuliner lebih baik. Untuk jenis merah sangat cocok dipadukan dengan keju keras serta daging merah, sedangkan yang putih cocok bersama hidangan berbahan ayam, ikan, ataupun keju lembut.
Seperti itulah contoh panduan menikmati wine sederhana untuk Anda diikuti. Adanya panduan seperti itu dimaksudkan supaya peminum bisa merasakan pengalaman serta kenikmatan minuman tersebut dalam satu waktu.
Saat pertama kali melihat panduannya, biasanya akan terlihat cukup rumit. Namun, jika sudah berhasil mendapatkan kenikmatan serta pengalamannya, pastinya akan membuat siapa saja tertarik untuk mengulanginya lagi.