
Apakah Anda sedang mencari laptop yang bisa bikin lebih produktif? Review laptop Asus Zenbook Duo UX8406MA ini wajib dibaca terlebih dahulu. Untuk memperoleh informasi lebih lengkap mengenai dunia laptop, silahkan simak ulasan di laptopapik.
Dengan adanya perkembangan teknologi ternyata juga dapat memberikan inovasi terbaru pada sebuah perangkat laptop. Bukan hanya meningkatkan performa atau fitur canggih didalamnya, tetapi kini sudah ada laptop yang dibekali dengan dua layar.
Laptop keluaran dari Asus Zenbook ini memang langsung menyita perhatian banyak orang ketika pertama kali diperkenalkan ke publik. Bagi Anda yang ingin mengetahui lebih dalam mengenai laptop ini, maka silahkan simak ulasannya berikut ini.
Sekilas Review Laptop Asus Zenbook Duo UX8406MA
Review laptop Asus Zenbook Duo UX8406MA ini menjadi informasi yang penting bagi Anda sebelum memutuskan untuk membelinya. Seperti sudah disinggung sebelumnya, laptop ini ternyata menghadirkan adanya dua layar sekaligus.
Dengan adanya dua layar itulah ternyata dapat membantu buat memaksimalkan produktivitas sekaligus untuk kegiatan multitasking. Selain itu, juga akan memungkinkan pengguna agar dapat menjalankan beberapa aplikasi sekaligus.
Terlebih lagi kedua layar tersebut membawa kualitas visual yang patut buat diacungi jempol yakni berkat adanya penggunaan panel OLED 3K. Di samping itu, juga sudah support refresh rate 120Hz sehingga kualitas gambar yang ditampilkan sangat unggulan.
Kedua panel ini juga sudah mendukung adanya kemampuan touchscreen yang membuat pengguna lebih fleksibel dalam penggunaan. Nah supaya penggunaan dari perangkat ini tidak terbatas lagi, maka Asus Zenbook Duo inipun telah menggunakan Intel Core Ultra 7 155H dengan performa yang sangat luar biasa.
Ditambah lagi kemampuannya yang mampu menjalankan aplikasi ataupun fitur berbasis AI, maka penggunaannya akan semakin menyenangkan. Anda dijamin akan mengandalkan keberadaan dari perangkat ini dengan optimal.
Desain Asus Zenbook Duo UX8406MA
Masuk ke bagian desain dari laptop ini yang mana menghadirkan adanya tampilan cukup mewah khas dari Zenbook. Dengan desain asymmetrix-circle yang khas Asus, maka membuat bagian belakang layar akan terlihat mengkilap saat terkena sinar.
Kendati layar mempunyai ukuran 14 inci, tetapi layar utamanya terasa luas karena adanya desain NanoEdge. Desain layar itulah membuat bagian bezel dari laptop sangat tipis tetapi tidak menghilangkan bagian webcam atasnya.
Selain itu, Anda juga akan menemukan adanya layar kedua yang dinamai Asus ScreenPad Plus dengan ukuran 12,6 inci FHD. Layarnya sendiri sudah bisa mendukung mode touchscreen sehingga lebih banyak fitur di dalamnya.
Keunggulan Laptop
Tidak bisa dipungkiri bahwa laptop ini ternyata juga membawa sejumlah keunggulan di dalamnya. Berikut ini adalah beberapa keunggulan yang bisa Anda dapatkan dari laptop Asus Zenbook Duo.
Desain Yang Inovatif
Desain dari laptop ini memang sangat inovatif berbeda dari kebanyakan jenis laptop lainnya. Ini dapat dilihat dari hadirnya dua layar pada laptop ini yang memungkinkan pengguna dapat menjalankan banyak aplikasi sekaligus.
Fitur Yang Lengkap
Berbicara mengenai fitur laptop ini, Anda akan menemukan adanya fitur sistem pendingin yang membuat laptop tidak mudah panas. Selain itu, juga sudah ada fitur AI Noise Cancelation yang memastikan bahwa suara jernih selama melakukan konferensi video.
Terdapat Beberapa Pilihan Mode Laptop
Uniknya, laptop ini ternyata juga menyediakan adanya beberapa pilihan mode laptop. Mode tersebut diantaranya adalah mode dual-screen dengan virtual keyboard, model dual-screen dengan keyboard bluetooth dan mode vertikal.
Asus Zenbook Duo ini merupakan sebuah inovasi pada sebuah laptop yang sangat unik karena menghadirkan adanya dua layar sekaligus. Nah setelah membaca review laptop Asus Zenbook Duo UX8406MA, apakah pastikan Anda siapkan dana mulai dari Rp25 jutaan untuk memilikinya.