Saat ini sudah banyak sekali digital agency di Indonesia yang berdiri guna membantu para pelaku usaha dalam melakukan dan merancang strategi pemasaran mereka. Seperti yang kita ketahui adanya pandemi menyebabkan banyak sekali UMKM dan sektor usaha lainnya mengalami penurunan penghasilan yang cukup signifikan.
Dimulai dari masyarakat yang biasa melakukan transaksi jual beli secara langsung, setelah terbit peraturan untuk diharuskan sosial distancing hal tersebut berdampak langsung kepada proses transaksi tersebut. Hal ini lah yang menyebabkan banyak sekali perusahaan kecil, menengah hingga besar yang mengalami bangkrut.
Setelah berjalan beberapa waktu ada cara yang di rasa sangat tepat apabila dilakukan pada saat pandemi seperti sekarang ini. Cara tersebut antara lain:
Memperbaiki Konsep
Setiap bisnis memiliki model dan konsep mereka masing-masing demi kelancaran strategi pemasaran mereka. Konsep tersebut kemudian di aplikasikan sesuai dengan strategi, lingkungan dan juga produk yang mereka miliki. Namun, pada saat pandemi terkadang konsep yang kita pakai sebelumnya mengalami penurunan dalam segi efektifitas.
Oleh sebab itu kamu harus melakukan riset dan memikirkan solusi atas permasalahan tersebut yang mana hasil dari riset dan solusi tersebut bisa kamu buat sebagai model atau konsep bisnis yang baru. Tindakan ini merupakan salah satu langkah awal dalam memperbaiki strategi dan bisnis yang sedang mengalami penurunan di masa pandemi.
Memilih Lini Bisnis yang Tepat
Tidak dapat dipungkiri bahwa di masa pandemi ini banyak sekali sektor usaha dan lini bisnis yang mengalami penurunan seperti penerbangan, transportasi, pariwisata dan lain sebagainya. Akan tetapi di saat yang bersamaan ada pula beberapa sektor yang naik daun seperti kesehatan, pendidikan, layanan pesan antar dan masih banyak lagi.
Di sini kamu harus melakukan riset terkait dengan produk atau jasa kamu apakah usaha kamu bisa bertahan hingga selesai pandemi atau harus membanting stir untuk mengambil lini bisnis yang berbeda. Kamu juga bisa mencari celah bagaimana cara usaha kamu beradaptasi terhadap perubahan tersebut.
Memanfaatkan Media Online
Saat ini media online sangat efektif untuk mengaplikasikan semua strategi pemasaran yang kamu miliki. Selain itu banyak sekali strategi pemasaran online yang bisa kamu gunakan seperti membuat website, sosial media marketing, SEO, ads (advertisement), dan lain sebagainya.
Cara ini terbukti sangat efektif dilakukan pada saat pandemi karena produk atau jasa kamu bisa diakses oleh banyak orang walaupun mereka sedang menjalankan strategi sosial distancing.
Mencari Tahu Model Bisnis Yang Sedang Berkembang
Dunia entrepreneur dan pemasaran selalu mengalami perkembangan seiring dengan berkembangnya zaman dan teknologi. Sebagai pemilik usaha kamu juga bisa mencari tau model bisnis apa yang sedang tren saat ini dan kemudian kamu bisa mengadaptasikan bisnis kamu dengan tren tersebut. Atau kamu juga bisa membuka cabang atau usaha baru selain bisnis utama kamu sebagai alternatif.
Salah satu model bisnis yang saat ini sedang naik daun adalah cryptocurrency atau mata uang Kripto yang bisa kamu jadikan sebagai alat investasi atau media tukar uang.
Perkembangan bisnis yang baru ini pantas untuk kamu cari tau untuk bisa dijadikan salah satu lini bisnis kamu. Untuk hal ini kamu bisa mencari tahu terlebih dahulu seperti apa itu cryptocurrency, doge idr, BNB dan lain-lain.